Strategi Periklanan

Cara Efektif Membuat Strategi Periklanan pada Google Ads – Salah satu cara efektif yang bisa anda manfaatkan untuk meningkatkan penjualan bisnis online adalah dengan pasang iklan di Google. Bukankah seseorang mencari informasi melalui Google?
Maka dari itu, ini adalah salah satu cara untuk mempromosikan dan menyebarluaskan produk atau layanan anda. Google dapat membantu anda untuk mencari semua informasi yang ingin anda cari. Tentunya juga dengan jangkauan audiens yang luas juga dapat membantu bisnis anda lebih dikenal orang banyak.
Artikel ini akan membahas efektivitas strategi iklan di Google Ads, atau cara memilih strategi bids ads yang sesuai dengan bisnis. Namun sebelum lebih jauh lagi, apakah anda tahu apa itu Google Ads? Berikut ini ada sedikit penjelasan tentang Google Ads.
Apa itu Google Ads?
Google Ads adalah platform periklanan online yang sangat efektif dalam membantu bisnis untuk mendapatkan eksposur online yang lebih besar. Agar iklan yang anda buat melalui Google Ads dapat memberikan hasil yang maksimal, anda harus membangun strategi periklanan yang baik. Sekarang ini, Google Ads memiliki banyak peminatnya di dunia. Hal ini terjadi, karena mudah untuk digunakan dalam berbisnis, apalagi jika bisnis anda besar. Google Ads dapat menjangkau audiens yang lebih luas dan banyak. Untuk menghasilkan banyak audiens dan meningkatkan traffic, anda perlu belajar dalam strategi iklan di Google Ads. Berikut ini, ada beberapa langkah dalam membuat strategi iklan di Google Ads
1. Tentukan Tujuan Kampanye
Langkah pertama yang bisa anda lakukan untuk membuat strategi iklan di Google Ads adalah menentukan tujuan kampanye. Sebelum membuat kampanye iklan anda di Google Ads, tentukan terlebih dahulu tujuan dari kampanye tersebut. Apakah untuk meningkatkan penjualan, meningkatkan lalu lintas website, atau mempromosikan brand? Dengan mengetahui tujuan utama kampanye, anda dapat membuat kampanye yang lebih efektif dan dapat diukur keberhasilannya.
2. Cari Tahu tentang Target Audien
Langkah selanjutnya dalam strategi iklan di Google Ads adalah mencari tahu tentang target Audien anda. Ada banyak cara untuk menentukan target audiens anda, seperti lokasi geografis, usia, jenis kelamin, minat, dan lain-lain. Semakin spesifik target audiens anda, semakin efektif iklan anda menjangkau target audiens tersebut.
3. Pilih Jenis Iklan yang Tepat
Setelah mengetahui tentang target audiens, anda harus memilih jenis iklan yang tepat untuk bisnis anda dalam membuat strategi iklan di Google Ads. Google Ads menyediakan berbagai format iklan, seperti iklan teks, iklan gambar, iklan video, dan lain-lain. Pilih jenis iklan yang tepat sesuai dengan tujuan kampanye serta target audiens anda.
4. Buat Kata Kunci yang Relevan
Strategi iklan di Google Ads selanjutnya adalah membuat kata kunci yang relevan. Kata kunci atau keyword sangat penting dalam kampanye iklan di Google Ads. Anda harus buat kata kunci yang relevan dengan bisnis anda. Selain relevan, kata kunci anda juga harus sesuai dengan tujuan kampanye. Keyword yang bagus akan membantu iklan anda menjangkau orang yang tepat.
5. Buat Landing Page yang Berkualitas
Landing page atau halaman tujuan adalah halaman di mana pengunjung akan diarahkan setelah mengklik iklan anda. Strategi iklan di Google Ads ini, bisa anda lakukan dengan membuat landing page yang memiliki kualitas. Serta memberikan pengalaman yang baik bagi pengunjung serta membantu meningkatkan konversi. Pastikan landing page anda memiliki informasi yang relevan dengan iklan dan mudah dipahami.
6. Tentukan Anggaran Iklan
Setelah mengatur detail tentang kampanye iklan anda, strategi iklan di Google Aads yang sangat berpengaruh adalah Anggaran. Anda dapat menentukan anggaran iklan yang sesuai dengan bisnis anda. Google Ads menyediakan berbagai opsi pembayaran, seperti biaya per klik (CPC), biaya per tampilan (CPM), dan lain-lain. Pilih opsi pembayaran yang sesuai dengan tujuan kampanye serta anggaran yang anda miliki.
7. Monitor dan Analisa Kampanye
Strategi iklan di Google Ads lainnya adalah memonitor dan menganalisa kampanye. Setelah kampanye iklan kamu diluncurkan, monitor dan analisa hasil kampanye secara berkala. Hal ini penting untuk membantu anda mengetahui apakah kampanye iklan efektif dan memberikan hasil yang diinginkan. Dengan memantau dan menganalisis kampanye iklan secara teratur, anda dapat mengambil tindakan yang diperlukan agar kampanye iklan anda terus meningkatkan keberhasilannya.
Baca Juga :
Sudahkan Anda Menerapkan Strategi Iklan di Google Ads?
Perlu diingat bahwa strategi iklan pada Google Ads harus selalu diperbarui dan disesuaikan dengan lingkungan bisnis. Dengan meluangkan waktu dan upaya untuk membuat strategi periklanan yang baik. Anda dapat memaksimalkan potensi Google Ads sebagai sarana pemasaran untuk bisnis kamu.
Strategi Iklan di Google Ads adalah dapat membantu bisnis mencapai tujuan pemasaran dengan lebih efektif. Strategi Google Ads ini bisa anda terapkan pada bisnis anda untuk meningkatkan traffic, dan meningkatkan penjualan. Selain itu juga untuk meningkatkan lalu lintas website atau mempromosikan brand. Semoga bermanfaat!
Untuk informasi lainnya tentang Google Ads, layanan pelatihan, dan workshop mengenai Google Ads. anda bisa langsung berkunjung ke website kami di Garudadigital.id.
Garuda Digital adalah salah satu platform yang bergerak dalam bidang Pelatihan dan Workshop Google Ads. Anda dapat belajar secara langsung dengan praktisi yang Berpengalaman puluhan tahun, Profesional serta Bersertifikat dibidang Google Ads. Kami akan memberikan pengajaran dan pengetahuan terbaik untuk anda yang ingin memajukan dan meningkatkan bisnis anda dengan Google Ads.
Selain pelatihan dan workshop, kami memberikan layanan lain yang dapat mendukung bisnis anda. Layanan yang kami tawarkan untuk anda adalah E-Course Google Ads yang berisi ilmu daging tentang Google Ads dari nol sampai mahir. Kami juga menawarkan layanan In House Training Google Ads, dimana anda dapat menyesuaikan materi, waktu dan tempat yang anda inginkan. Selain itu anda juga dapat berkonsultasi dan pendamping selamanya dengan praktisi Google Ads Terbaik. Anda juga akan mendapatkan keuntungan yang luar biasa tentang Google Ads. Dapatkan keterampilan terbaru dan tingkatkan performa kampanye iklan dengan Pelatihan dan Workshop kelas dunia dari tim ahli kami!